PDM Kota Denpasar - Persyarikatan Muhammadiyah

 PDM Kota Denpasar
.: Home > Berita > PDM Kota Denpasar Akan Bentuk MDMC

Homepage

PDM Kota Denpasar Akan Bentuk MDMC

Kamis, 10-02-2016
Dibaca: 680

Denpasar - Mewaspadai dan menanggulangi bencana daerah yang diakibatkan berbagai faktor, Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Denpasar merintis pembentukan Muhammadiyah Disaster Management Center (MDMC).

Salah satu pimpinan terpilih Muhammadiyah Kota Denpasar, Tatang Wisnu Wardhana menyebutkan, program tersebut dirancang sebagai jawaban akan pentingnya penanganan tanggap bencana secara cepat dan tepat.

"Kita akan merancang program yang dibutuhkan masyarakat seperti merintis MDMC sebagai jawaban pentingnya penanganan tanggap bencana secara tepat dan cepat," kata Tatang di Denpasar, Rabu (10/2/2016).

Diharapkannya, pembentukan MDMC tersebut dapat memberikan dampak positif dalam penanggulangan bencana.

Selain itu, Pada Senin 8 Februari lalu, Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Denpasar menggelar Musyawarah Daerah (Musda) untuk memilih sembilan pimpinan. Pada acara bertema "Gerakan Pencerahan Menuju Denpasar Berkemajuan" itu telah terpilih sembilan dari 32 orang untuk ditetapkan menjadi Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Denpasar.

Sembilan orang itu adalah Tatang Wisnu Wardhana (24 suara), Chasanuddin (22 suara), Herman Susilo (22 suara), Aufa Yusro (20 suara), Husnul Fahmi (19 suara), Agus Purwanto (19 suara), Ade Ahmad (16 suara), Jawas Sokan (13 suara) dan Hermansyah (12 suara).

http://www.cendananews.com/2016/02/berkarya-nyata-pemuda-muhammadiyah.html


Tags: muhammadiyah, denpasar, musda, mdmc, bencana
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori: dinamika persyarikatan



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website